Surabaya, - Bertempat di Stadion Indoor Gelora Bung Tomo Jl. Jawar No. 1 Kelurahan Benowo Kecamatan Pakal, Dandim 0830/Surabaya Utara Kolonel Inf Budi Handoko, S.Sos., mewakili Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Farid Makruf, M.A. hadiri Seremonial Pembukaan Kejuaraan Bola Voli Piala Walikota Surabaya Antar Instansi/Bank se-Jawa Timur Tahun 2023 dalam rangka memperingati hari jadi Kota Surabaya yang ke 730 Tahun, Senin (22/5).
Dandim menuturkan, dengan diadakan kegiatan pertandingan bola voli antar instansi dan bank se-jawa timur yang di buka langsung oleh Walikota Surabaya (Eri Cahyadi, ST., MT) disamping mempererat tali silaturahmi juga diharapkan dapat memunculkan talenta talenta pemain yang luar biasa di Kota Surabaya pada khususnya dan jawa timur pada umumnya, ucapnya.
Dengan kegiatan ini menunjukkan bahwa Kota Surabaya akan terus bergerak untuk guyub rukun dan
menjalankan memajukan Kota Surabaya dengan Sinergi dan kolaborasi yang kuat dan semoga dalam acara bola voli piala Walikota ini akan muncul juara yang bisa nanti terus membawa nama harum Kota
Surabaya, pungkasnya.
Selamat bertanding untuk semua klub semua atlet yang dari perwakilan Bank dan perwakilan instansi, tetap junjung tinggi sportifitas.
Baca juga:
Dandim Magelang Lepas 3 Pamen Terbaiknya
|