Kemampuan Menembak Pistol Personil Korem 084/BJ di Latih Secara Periodik.

    Kemampuan Menembak Pistol Personil Korem 084/BJ di Latih Secara Periodik.

    SURABAYA, - Setelah menggelar latihan menembak senjata ringan jenis senapan di lapangan tembak Arhanudse 8 (23/6), Detasemen markas Korem 084/BJ kembali menggelar latihan lanjutan, yakni latihan menembak  senjata Pistol, hal ini dilaksanakan guna meningkatkan kemampuan dan ketrampilan menembak Prajurit. Latihan digelar bertempat di lapangan tembak Pistol Makorem 084/BJ, Jalan Ahmad Yani No.1 Surabaya, Jum'at (24/06/2022).

    Kepala seksi Operasi Korem 084/BJ, Kolonel Inf Ryan Hanandi selaku Waslakgiat (Pengawas Pelaksana Kegiatan) mengatakan bahwa latihan ini dilaksanakan secara periodik setiap Triwulan sesuai Program TA. 2022 dengan tujuan untuk meningkatkan kemampuan menembak pistol bagi unsur perwira dan Prajurit pemegang indeks pistol sesuai jabatanya.

    "Latihan ini dilaksanakan untuk memelihara dan meningkatkan kemampuan menembak bagi unsur Perwira dan Prajurit yang memiliki Indeks senjata Pistol sesuai jabatanya masing-masing." 

    Sementara itu Mayor Inf Agung. PB selaku Komandan Latihan menjelaskan bahwa latihan menembak senjata Pistol ini diikuti oleh unsur Perwira dan Prajurit yang memiliki indeks senjata Pistol sesuai jabatanya. 

    "Kita gelar latihan menembak Pistol untuk unsur Perwira dan Prajurit yang karena jabatanya ia memiliki indeks memegang senjata Pistol dan latihan ini kita laksanakan secara periodik setiap Triwulan dalam setiap tahun anggaran". jelas Dandenma

    Dalam penekananya Dandenma juga mengharapkan agar latihan ini dilaksanakan dengan maksimal dan serius sehingga sasaran latihan dapat tercapai dengan baik serta selalu memperhatikan faktor keamanan selama pelaksanaanya.  (Pen84)

    SURABAYA
    N. Wijanarko

    N. Wijanarko

    Artikel Sebelumnya

    Apel Pagi Sarana Penyampaian Informasi dan...

    Artikel Berikutnya

    Danramil Bubutan Berikan Sosialisasi Perda...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hendri Kampai: Saatnya Nikel Bicara! Mimpi Indonesia Menjadi Raja Komponen Kendaraan Listrik
    Jadikan 'Maung' Kendaraan Dinas Nasional, Presiden Prabowo Tunjukkan Konsistensi Cinta Produk Dalam Negeri
    Ketua Dewan Pers Apresiasi Kinerja Humas Polri di Hari Jadi Ke-73 Humas Polri
    Komjen. Pol. Boy Rafli Sebut Humas Polri Harus Terus Berinovasi

    Ikuti Kami